Wow! Ketua Bappilu Demokrat Sebut Moeldoko Pernah Bawa Map ke SBY untuk Meminta Posisi Ini…

oleh
Andi Arief
Ketua Bappilu Partai Demokrat, Andi Arief (ist. via lilputan6)

kataberita.id — Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief, mengungkapkan fakta terbaru yang mengejutkan. Ternyata, Kepala Staf Presiden Moeldoko pernah menghadap Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan membawa map guna meminta posisi ketua umum Partai Demokrat.

“Pertama, menghadap SBY menggunakan baju TNI lengkap pada tahun 2014 meminta Marzuki Alie menjadi sekjen kongres Demokrat. Kedua, setelah pensiun menghadap SBY membawa map meminta posisi ketum Demokrat,” cuitnya dalam akun Twitter @Andiarief_ seperti dilihat di Jakarta, Rabu (31/3/2021).

Baca Juga :   Jawab Tudingan Kubu Moeldoko, Andi Mallarangeng: Hitler Itu Merampas, Menduduki, dan Menguasai...

Lanjutnya, ia juga menyebut jika mantan Pangliman TNI Jenderal Purn Moeldoko berbohong soal sikapnya yang mengaku konsisten menjaga demokrasi.

Diketahui sebelumnya, Ketua Umum Demokrat versi KLB Deli Serdang Moeldoko buka suara terkait tuduhan dan juga kapasitasnya sebagai sipil yang menjaga demokrasi. Hal tersebut disampaikan Moeldoko melalui akun Instagram @dr_moeldoko, Selasa sore (30/3/2021).

Baca Juga :   Darmizal Menangis, Ungkap Kelakuan Buruk DPP Partai Demokrat di Bawah AHY

“Ini Moeldoko tidak pernah berubah dan tidak akan pernah berubah. Kita perlu kritis melihatnya. Tuduhan itu tergantung bagaimana konteksnya dan siapa yang berbicara,” jelasnya.

Lanjutnya, ia juga meyakini jika Prajurit TNI tidak akan mudah diprovokasi, karena selama dia memimpin, dia selalu menanamkan kebajikan juga kesejahteraan dan profesionalisme.

“Pilihan saya ini adalah hak politik saya sebagai seorang sipil. Ketika saya bertugas di militer, tugas saya mengawal stabilitas dan juga demokrasi,” katanya.